MASIGNASUKAv102
6998101287389560820

Penjelasan Lengkap Surah Al Waaqi’ah dan Hubungannya dengan Surah Al Hadiid

Penjelasan Lengkap Surah Al Waaqi’ah dan Hubungannya dengan Surah Al Hadiid
Add Comments
8/02/2017



Surah Al Waaqi'ah Ayat 1-12

اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُه
(Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh)
Puji Syukur Kehadirat Allah Swt, yang Telah Memberikan Rahmat, Taufik dan Hidayah-Nya kepada Kita Semua sehingga Kita Masih Hidup Dapat di Dunia ini, dan Semoga Kita Semua Selalu Mendapat Inayah dan Lindungan dari Allah Swt, Aamiin ...

Shalawat serta Salam kepada Sang Revolusioner Dunia, Junjungan Alam, Nabi Besar Muhammad Saw, yang telah Membimbing Kita dari Zaman Kebodohan Menuju Zaman Penuh dengan Ilmu Pengetahuan Seperti saat ini.

Pada Artikel ini kami akan menjelaskan tentang Surah Al Waaqi’ah secara Lengkap dan Hubungannya dengan Surah Setelahnya yaitu Surah Al Hadiid. Langsung saja berikut Penjelasan Lengkapnya.

Surah Al Waaqi'ah terdiri atas 96 Ayat, termasuk Golongan Surah-surah Makkiyah, diturunkan sesudah Surah Thaahaa. Surah Al Waaqi'ah Merupakan Surah Ke-56 didalam Al-Qur’an Setelah Surah Ar Rahmaan. Dinamai dengan Al Waaqi'ah (Hari Kiamat), diambil dari perkataan Al Waaqi'ah yang terdapat pada Ayat Pertama Surah ini.

Pokok-pokok Isinya, ialah:
1.       Keimanan:
Huru-hara di waktu terjadinya Hari Kiamat, Manusia di waktu Hisab terbagi atas Tiga Golongan, yaitu Golongan yang Bersegera menjalankan Kebaikan, Golongan Kanan dan Golongan yang Celaka serta balasan yang diperoleh oleh Masing-masing Golongan, Bantahan Allah Swt, terhadap keingkaran Orang-orang yang mengingkari adanya Tuhan, Hari berbangkit, dan Adanya Hisab, serta Al-Qur’an berasal dari Lauhul Mahfuuzh.

2.       Dan lain-lain:
Gambaran tentang Syurga dan Neraka.

Surah Al Waaqi’ah

Surah Al Waaqi'ah menerangkan tentang keadaan Hari Kiamat, balasan yang diterima oleh Orang-orang Mukmin dan Orang-orang Kafir. Kemudian diterangkan Penciptaan Manusia, Tumbuh-tumbuhan dan Api, sebagai Bukti Kekuasaan Allah Swt, dan adanya Hari Berbangkit.

Hubungan Surah Al Waaqi'ah Dengan Surah Al Hadiid
1.     Surah Al Waaqi'ahdiakhiri dengan perintah Bertasbih dengan menyebut nama Tuhan, Maha Pencipta lagi Maha Pemelihara, sedang pada Permulaan Surah Al Hadiid disebutkan Bahwa apa yang ada di Langit dan apa yang ada di Bumi Bertasbih kepada Allah Swt,.
2.    Dalam Surah Al Waaqi'ah disebut Orang-orang yang Bersegera (As-Saabiquun), sedang pada Surah Al Hadiid diterangkan kemana Orang-orang itu harus Bersegera.
3.      Sama-sama menerangkan Kekuasaan Allah Swt,.