MASIGNASUKAv102
6998101287389560820

Al Qur’an Menjawab Keluh Kesah Kita Saat Dunia Terasa Berat

Al Qur’an Menjawab Keluh Kesah Kita Saat Dunia Terasa Berat
Add Comments
2/01/2021

Al Qur’an Menjawab Keluh Kesah Kita Saat Dunia Terasa Berat
Why Is Life So Hard?


اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُه

(Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh)

Puji Syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala yang telah memberikan Rahmat, Karunia, Taufik dan Hidayah-nya kepada kita semua sehingga kita masih dapat hidup di Dunia ini, serta semoga kita semua selalu mendapat Inayah dan Lindungan dari Allah Subhanahu Wa Ta'ala. آمِيْن يَا رَبَّ العَالَمِيْنَ “Aamiin ya Rabbal'alamin” ...

 

Shalawat, Salam serta Taslim kepada sang Revolusioner Dunia, Junjungan Alam Nabi Besar Sayyidina Maulana Muhammad Shallawlahu ‘Alaihi Wasallam yang telah membimbing kita dari zaman Kegelapan dan Kebodohan menuju zaman Terang Benerang, sangat jelas perbedaan antara Hak dan Bathil serta penuh dengan Ilmu Pengetahuan seperti saat ini.

 

Pada Artikel ini kami akan berbagi tulisan mengenai Al Qur’an Menjawab Keluh Kesah Kita Saat Dunia Terasa Berat. Sebelum masuk ke Materi marilah kita membaca Ta‘awuz : أَعُوذُ بِاللَّهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ “A’udzu billahi minasy syaithonir rojiim” dan Basmalah : بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحيمِ “Bismillahirraahmanirrahiim” Agar Bacaan yang dibaca menjadi Berkah dan Bermanfaat. آمِيْن يَا رَبَّ العَالَمِيْنَ “Aamiin ya Rabbal'alamin” ...

 

 

"Capek, ujian hidupku berat banget..."

Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya.

(Qur’an Surah Al-Baqarah Ayat 286)

 

"Aduh takut gagal, takut ga berhasil"

Dan barangsiapa yang bertawaqal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya.

(Qur’an Surah At-Talaq Ayat 3)

 

"Udah kerja keras kenapa hasilnya gitu-gitu aja?"

Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangka.

(Qur’an Surah At-Talaq Ayat 2-3)

 

"Jodohku kemana sih?"

Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki yang keji, dan laki-laki yang keji adalah buat wanita-wanita yang keji(pula), dan wanita-wanita yang baik adalah untuk laki-laki yang baik dan laki-laki yang baik adalah untuk wanita-wanita yang baik (pula).

(Qur’an Surah An-nur Ayat 26)

 

"Sedih deh aku sendirian terus..."

Janganlah kamu berduka cita, Sesungguhnya Allah selalu bersama kita.

(Qur’an Surah At-Taubah Ayat 40)

 

"Temen udah nikah, berhasil, kok aku gini-gini aja..."

Hai orang-orang yang beriman, Bersabarlah kalian dan kuatkanlah kesabaran kalian dan tetaplah bersiap siaga dan bertakwalah kepada Allah supaya kalian beruntung.

(Qur’an Surah Ali-Imran Ayat 200)

 

"Takdir gak sesuai dengan yang aku harapkan"

Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal itu baik bagimu, dan boleh jadi kamu menyukai sesuatu, padahal itu tidak baik bagimu. Allah mengetahui, sedangkan kamu tidak mengetahui.

(Qur’an Surah Al-Baqarah Ayat 216)

 

Masya Allah, semoga menjawab semua pertanyaan kita…

 

 

Demikian Artikel mengenai Al Qur’an Menjawab Keluh Kesah Kita Saat Dunia Terasa Berat, kita akhiri dengan mebaca Hamdallah : اَ الحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ العَالَمِيْنَ “Alhamdulillahirabbil ’Alamin”.